Mengatasi Rasa Malas di Hari Senin

Setelah libur kerja di hari minggu, pada hari senin pagi biasanya timbul rasa malas untuk beraktivitas. Karena liburan pada hari minggu dianggap kurang puas dan kurang dinikmati sehingga untuk memulai rutinias kantor, kuliah ataupun sekolah jadi sulit
Berikut cara mengatasi rasa malas yang sering kita alami di hari senin

1.    Bangun Tidur Langsung Mandi
Ketika baru bangun tidur, biasanya sangat sulit untuk beranjak dari tempat tidur, kita malah sibuk bermalas-malasan dan terus berada di atas tempat tidur, sehingga rasa ngantuk kembali datang dan rasa malas semakin besar. Jika hal ini terjadi, segeralah lawan rasa malas itu untuk mandi. Hal ini akan menimbulkan rasa segar dan fresh. Apalagi jika kita mandi dengan air dingin, tubuh akan semakin lebih fresh dan siap untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari

2.    Sarapan yang Cukup
Setelah mandi, Usahakan sarapan sebelum peri beraktivitas. Makanan yang kita makan di pagi hari akan membuat tubuh dan otak lebih siap menghadapi aktivitas padat hari ini. Makanan yang di konsumsi adalah makanan sehat dan penuh kandungan nutrisi. Jika tidak sarapan, akan menyebabkan tubuh menjadi lemas dan mengantuk, makanan yang tidak sehat juga akan membuat tubuh tidak stabil

3.    Minum Teh atau Kopi
Teh dan Kopi mengandung kafein yang dapat membuat kita lebih fokus dan konsentrasi menghadapi aktivitas.  Meminum teh atau kopi di pagi hari menjadikan amunisi yang baik untuk diri kita

4.    Berpakain Rapi dan Menarik
Jika pakaian yang digunakan untuk beraktivitas menarik dan rapi, akan meningkatkan semangat kita untuk beraktivitas, terlebih lagi jika pakaian itu baru di beli. Membuat semakin bersemangat

5.    Memutar Musik yang Bersemangat
Dengan memutar musik yang kita sukai dan mendengarnya, akan membantu kita bersemangat untuk beraktivitas

Kelima hal diatas haru di praktekkan jika rasa malas Anda muncul di hari Senin ini. Selamat beraktivitas.




Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Mengatasi Rasa Malas di Hari Senin"

 
Copyright © 2015 Suka Baca Sampai Tuntas - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top